02 November 2008

Berbisnis Dengan Filosofi Kepiting

8:32 PM Posted by Synergy , 1 comment
Solusi bisnis DahsyatUntuk menumbuhkan motivasi dan mengajak mengarungi dunia bisnis kepada orang lain bukan suatu perkara mudah. Apalagi orang yang kita ajak tak pernah tertarik dengan dunia bisnis karena khawatir dengan resikonya yang besar.Ditambah pula alasan belum memiliki modal yang cukup untuk memulai usaha.

Mengubah pola pikir orang-orang seperti di Indonesia yang lebih senang bekerja disebuah instansi atau menjadi pegawai untuk berpindah menekuni bisnis tak semudah membalikkan telapak tangan. Pokoknya ada 1001 alasan yang dikemukakan untuk menyatakan bahwa bekerja pada orang lain atau sebuah instansi akan lebih aman ketimbang berbisnis.


Jika diibaratkan, hal itu seperti melihat fenomena koloni kepiting, Binantang yang hidup dilaut ini jika ditaruh dalam sebuah keranjang biasanya enggan bergerak keluar.Bila ada seekor kepiting yang merayap berusaha untuk keluar, biasanya teman-temannya akan menariknya sehingga jatuh masuk ke tempat semula, namun jika ada seekor kepiting yang berhasil keluar dari tempat koloninya, maka langsung saja kepiting yang lainnya berbondong-bondong mengikuti dengan jalan yang sama. Begitulah gambaran untuk mengajak orang berbisnis, biasanya orang disekitar mereka yang menjadi penghambat terbesar.Begitu dia sukses maka orang disekitarnya berduyung-duyung mengikutinya.

Sudah banyak terbukti dengan berbisnis bisa mendatangkan penghasilan untuk mencukupi kebutuhan hidup, bahkan ada yang mendapatkan keuntungan besar, Syaratnya harus segera dirintis secara serius, dilakoni dengan tekun, dan menjalankan starategi yang benar untuk menjaring pangsa pasar, selain itu tabah menghadapi rintangan, termasuk resiko terbesar berupa kebangkrutan.

Seperti itulah hukum bisnis yang dipahami, Dimana ada peluang akan mendapatkan keuntungan besar, disitu pula tersimpan risiko yang besar.Bagi orang yang berpikir positif dan kreatif, resiko akan dianggap sebagai sebuah tantangan, mereka biasanya bahkan berfikir terbalik, dimana ada resiko besar biasanya tersimpan potensi keuntungan yang besar pula, mereka tak menganggap berani berbisnis berarti berani rugi, sebaliknya berani berbisnis berarti berani mendapatkan untung.

Sebaliknya orang yang pesimistis akan menilai risiko sebagai penghalang yang tak bisa dilalui. Biasanya mereka akan memilih sebagai safety player, dengan menerima penghasilan yang sudah tertakar.Bukan pilihan yang salah, karena ini tidak terkait dengan salah dan benar, ini hanya soal keputusan memilih jalan hidup, mau seperti kepiting yang didalam keranjang atau bergerak bebas, jadi untuk berbisnis dibutuhkan motivasi besar meninggalkan zona aman.

Buku Solusi bisnis dahsyat yang diterbitkan Andi Publisher berisi kumpulan 40 artikel untuk menumbuhkan motivasi bisnis,menjalankan strategi, dan mengatasi masalah dalam bisnis.Buku yang ditulis ariyanto MB secara sederhana dan ringkas cukup menggugah keinginan untuk menumbuhkan motivasi berbisnis.

Bagi Anda yang sudah menjalankan bisnis-meski kecil-kecilan, buku ini memberikan berbagai solusi sederhana untuk menghadapi berbagai problem dalam bisnis.Karena dengan pengalaman mengatasi masalah-masalah kecil, ternyata menjadi pelajaran penting untuk membedah problem besar dalam bisnis, Seperti halnya kepiting yang berusaha keluar keranjang, semua bermula dari sebuah langkah kecil untuk melangkah lebih jauh. Semoga Bermanfaat! (Disadur dari tulisan Resensi Buku ?Solusi Bisnis Dahsyat? Wasis Wibowo disalah satu Koran Nasional)

Dapatkan Buku "Solusi Bisnis Dahsyat" di toko buku online

1 comment:

  1. Buku ini sudah sepantasnya segera dimiliki oleh kita semua Nya.
    Betul khan Mas Agus !

    ReplyDelete